Oleh : | 12 April 2022 | Dibaca : 422 Pengunjung
Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Ade T Sutiawarman, bersama Asisten Bidang Intelijen, Koordinator, Para Kasi dan Jaksa Fungsional pada Bidang Intelijen, mengikuti pemaparan dari RSUP Sanglah Denpasar terkait permohonan pengawalan dan pengamanan Kegiatan Pembangunan gedung mother and child health care center, gedung estetik center dan gedung parkir. Ketiga pembangunan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di RSUP Sanglah Denpasar. Adapun pembangunan gedung mother and child health care center yang merupakan bentuk peningkatan pelayanan kesehatan ibu dan anak bertujuan untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak, meningkatkan sanglah birth defect integrated center dan meningkatkan layanan berbasis bukti penelitian transnasional.
Direktur Utama RSUP Sanglah dalam pemaparannya menyampaikan harapan besarnya agar Kejaksaan Tinggi Bali dapat melakukan pengawalan dan pengamanan Pembangunan gedung mother and child health care center, gedung estetik center dan gedung parkir.
Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Ade T Sutiawarman dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan RSUP Sanglah kepada Kejati Bali untuk melakukan pengawalan dan pengamanan. Semoga dengan adanya pengawalan dan pengamanan dari Kejati Bali, Pembangunan gedung mother and child health care center, gedung estetik center dan gedung parkir dapat berjalan dengan tepat waktu, tepat mutu dan tepat sasaran.
Pemaparan yang dilaksanakan RSUP Sanglah ini bertujuan untuk memberikan informasi awal kepada Kejaksaan Tinggi Bali tentang Pembangunan gedung mother and child health care center, gedung estetik center dan gedung parkir berikut ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan dalam pelaksanaan ketiga pembangunan RSUP Sanglah ini
Oleh : | 12 April 2022 Dibaca : 422 Pengunjung
Kajati Bali Menjadi Narasumber FGD Mitigasi Risiko Kredit Macet dan Mekanisme Penyelesaiannya melalui Bidang Datun Kejati Bali
833Kajati Bali Memberikan Materi tentang Kiat Keberhasilan Pemanfaatan Teknologi dalam Pelayanan Publik
818Kejati Bali Berperan dalam Mendukung Persiapan Penetapan DPT Pemilu 2024 di Provinsi Bali
825Kunjungan dari Universitas : Kejati Bali Menerima Kunjungan dari SMHI Fakultas Hukum Universitas Airlangga
821Kegiatan Audiensi : Kajati Bali Menerima Kunjungan Silaturahmi dari Pomdam IX/Udayana